Banner Besar Korean Stuff

8 Furniture Ala Korea yang Wajib Ada di Kamar Pecinta Drakor

Konten [Tampil]

8 Furniture Ala Korea yang Wajib Ada di Kamar Pecinta Drakor

Sering kali kita jumpai barang-barang unik yang 'Korea banget' dalam drakor yang kita tonton. Terutama di kamar tidur, terdapat banyak Furniture Ala Korea. Hal itu membuat kamar dalam drama Korea terlihat sangat nyaman. 

Rekomendasi Furniture Ala Korea

Bagi kalian yang ingin mengubah kamar dengan desain ala Korea, Korean Stuff akan memberikan rekomendasi beberapa Furniture Ala Korea yang wajib ada dan bisa kalian gunakan, nih. Inilah dia! 

1.  Meja rias minimalis


Meja rias merupakan perabotan penting bagi para perempuan. Furniture ini berfungsi untuk meletakkan make up dan skincare supaya tidak berceceran. Pilihlah warna pastel atau warna terang agar kesan Korea di kamarmu semakin terasa. 

2.  Pillow cushion


Jika kalian memperhatikan kamar dalam drakor, ada banyak pillow cushion yang berjajar di atas kasur. Bantal bermotif lucu ini membantu agar suasana kamar tidak terlihat monoton. Pillow cushion lucu ini bisa digunakan sebagai bantal tidur, selain itu bisa digunakan sebagai sandaran saat membaca buku. 

3.  Rak buku minimalis


Dalam drama Korea, buku-buku akan ditata rapi di dalam sebuah rak. Jika kalian suka membaca buku, kalian bisa menempatkan rak buku yang minimalis di dalam kamar. Kalian juga bisa menyesuaikan dengan furniture lain dan juga warna kamar. 

4.  Karpet bulu sintetis


Kehadiran karpet bulu sintetis dalam kamar ala Korea, menambah kesan hangat dan nyaman dalam kamar kalian. Dalam memilih pelengkap kamar tidur ini, sebaiknya kalian cari karpet dengan warna yang netral dan sesuai dengan cat kamar. 

5.  Cermin besar


Kebanyakan kamar dalam drama Korea merupakan ruangan yang agak sempit. Nah, peletakan cermin besar di dalam kamar bisa membuat kamar terlihat lebih luas. Selain itu, kamar akan lebih terang di siang hari karena cermin dapat memantulkan cahaya. 

6.  Open wardrobe


Karena ukuran kamar ala Korea biasanya tidak terlalu luas, maka Furniture Ala Korea yang multifungsi pun dibutuhkan agar kamar tidak terlihat sesak. Contohnya dengan menggunakan open wardrobe, yang biasanya dilengkapi dengan rak dibawahnya. 

7.  Meja lesehan


Kebanyakan orang Korea menggunakan meja lipat karena dinilai praktis. Meja ini multifungsi, lho. Meja ini bisa dibawa kemana-mana. Ke ruang tamu, ruang keluarga, mengerjakan deadline diatas kasur pun bisa. 

8.  Kabinet minimalis


Dengan menambahkan kabinet minimalis dalam kamar akan membantumu dalam menata barang-barang yang ada. Hal ini akan membuat kamar terlihat lebih rapi. Selain bisa diletakkan di kamar tidur, kabinet juga bisa diletakkan di ruang tamu dan juga tempat bermain.

Itulah, pembahasan mengenai Furniture Ala Korea yang wajib ada di kamar dengan desain yang minimalis dan berbau Korea. Kira-kira kalian memilih perabotan yang mana aja, nih? 

Sumber: IDN Times, casaindonesia.com, verticalblinds.co.id

Sumber gambar: Pinterest

Posting Komentar

Terimakasih telah berkunjung di blog kami. Mohon jangan tinggalkan link hidup, ya! Jika meninggalkan link hidup mohon maaf komentar akan kami hapus.